Mataram, - Pada hari Jumat, 23 Juli 2021. Direktur Lalu Lintas Polda NTB Kombes Pol Djoni Widodo memimpin pelaksanaan kegiatan Patroli Skala Besar Yustisi Covid-19 di seputaran Kota Mataram, jalan Langko, Majapahit, Yos Sudarso, Mataram, jalan Langko, Udayana, Pejanggik, dilaksanakan dengan persuasif dan simpatik. Tujuan utama patroli skala besar ini adalah untuk antisipasi ganguan Kamtibmas serta memberikan bantuan sosial kepada masyarakat yang membutuhkan di masa pandemi Covid-19 ini.
Djoni menyebutkan bahwa kegiatan ini membagikan 100 paket sembako dan 500 masker kepada masyarakat yang kurang mampu dan terdampak PPKM Level 4 Covid-19 Di Kota Mataram.
" Saya meminta semua Anggota yang terlibat patroli untuk melakukan Penjagaan, Pengaturan dan Kampanye Keselamatan berlalulintas di tempat keramaian seperti jalan Udayana, simpang empat Karang Jangkong jalan Pejanggik, Tugu Tembolak Jempong, guna terciptanya Kamseltibcarlantas dan menghimbau kepada para pengguna jalan yang tidak menggunakan helm, dan masker baik pengemudi ataupun penumpang, untuk selalu mematuhi peraturan Perpanjangan PPKM Level 4 Covid-19, Kota Mataram serta protokol kesehatan Covid-19 dalam beraktifitas," jelas Dirlantas Polda NTB ini.
Patroli Skala Besar ini juga diadakan public address antisipasi Kamseltibcar Lantas dan menekan perkembangan Virus Corona atau Covid-19 di Provinsi NTB dengan menghimbau masyarakat untuk selalu menggunakan masker, hindari kerumunan, mencuci tangan dan jaga jarak (physical distancing) untuk mencegah dan memutus rantai penyebaran virus Covid-19 di wilayah NTB.(r)